Pertentangan
Renungan Kristen Sehari-hari

Pertentangan

1 Korintus 1:10
10 Tetapi aku menasihatkan kamu, saudara-saudara, demi nama Tuhan kita Yesus Kristus, supaya kamu seia sekata dan jangan ada perpecahan di antara kamu, tetapi sebaliknya supaya kamu erat bersatu dan sehati sepikir.

2 Timotius 2:24
24 sedangkan seorang hamba Tuhan tidak boleh bertengkar, tetapi harus ramah terhadap semua orang. Ia harus cakap mengajar, sabar

Amsal 15:18
18 Si pemarah membangkitkan pertengkaran, tetapi orang yang sabar memadamkan perbantahan.

1 Tesalonika 5:15
15 Perhatikanlah, supaya jangan ada orang yang membalas jahat dengan jahat, tetapi usahakanlah senantiasa yang baik, terhadap kamu masing-masing dan terhadap semua orang.

Mazmur 133:1
1 Nyanyian ziarah Daud. Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama dengan rukun!

Roma 15:5-6
5 Semoga Allah, yang adalah sumber ketekunan dan penghiburan, mengaruniakan kerukunan kepada kamu, sesuai dengan kehendak Kristus Yesus,
6 sehingga dengan satu hati dan satu suara kamu memuliakan Allah dan Bapa Tuhan kita, Yesus Kristus.

Efesus 4:3 (FAYH)
3 Usahakanlah untuk selalu mengikuti pimpinan Roh Kudus bersama-sama, sehingga dengan demikian Saudara sekalian hidup rukun.

Yakobus 5:9
9 Saudara sekalian, janganlah menggerutu tentang orang lain. Apakah Saudara sendiri sudah bebas dari segala cela? Karena tengoklah, Hakim yang agung itu sudah di ambang pintu.

(Sumber : Buku Hikmat Dari Tuhan Tentang Kehidupan)
0 Responses